Lift Rumah : Trend Baru Saat Ini?

Tentang Lift - 24/03/2021
Salah satu hal paling manis yang dilakukan Susanto (73 tahun) untuk Liana, istrinya (70 tahun) adalah membelikan sebuah lift rumah untuknya. Mereka tinggal di rumah 2 tingkat, dimana ruang keluarga dan kamar tidurnya terletak di lantai 2. Liana telah menjadi terlalu tua dan lelah sehingga naik turun 2 lantai pun telah menjadi tugas yang amat susah untuknya. Susanto dan Liana bukanlah milyader kaya raya, dan rumah mereka pun tidak lah terlalu luas, hanya sekitar 160 meter persegi. Namun Susanto mengerti betapa cintanya Liana pada rumah mereka, dan sebuah lift akan sangat membantu istrinya menikmati isi rumah mereka sebagaimana telah mereka lakukan selama hidup mereka. Dan tanpa berpikir panjang, dibeli dan dipasangnya sebuah lift rumah mungil untuk istri tercinta. Begitulah yang namanya cinta!

Salah satu hal paling manis yang dilakukan Susanto (73 tahun) untuk Liana, istrinya (70 tahun) adalah membelikan sebuah lift rumah untuknya. Mereka tinggal di rumah 2 tingkat, dimana ruang keluarga dan kamar tidurnya terletak di lantai 2. Liana telah menjadi terlalu tua dan lelah sehingga naik turun 2 lantai pun telah menjadi tugas yang amat susah untuknya. Susanto dan Liana bukanlah milyader kaya raya, dan rumah mereka pun tidak lah terlalu luas, hanya sekitar 160 meter persegi. Namun Susanto mengerti betapa cintanya Liana pada rumah mereka, dan sebuah lift akan sangat membantu istrinya menikmati isi rumah mereka sebagaimana telah mereka lakukan selama hidup mereka. Dan tanpa berpikir panjang, dibeli dan dipasangnya sebuah lift rumah mungil untuk istri tercinta. Begitulah yang namanya cinta!

 
Berbagai jenis elevator atau lift tersedia di pasaran saat ini. Bukan hanya lift kotak abu-abu membosankan saja, namun juga lift yang mengutamakan kenyamanan dan gaya. Perhatikan lift satu ini. Daripada hanya sekedar berdiri terkantuk-kantuk di dalamnya, mengapa tidak meletakan lukisan indah penuh gaya dan menyediakan kursi untuk duduk bersantai?

Secara garis besar ada 3 jenis elevator. Yang pertama adalah hidrolik. Elevator jenis ini membutuhkan ruang yang cukup luas di rumah anda, dan harus ada ruang mesin untuk menginstall berbagai mesin dan peralatan untuk menjalankan elevator tersebut. Jika anda baru akan membangun rumah anda, lift jenis ini dapat menjadi salah satu pilihan karena anda dapat merancang terlebih dahulu dimana ruang mesinnya dan sebagainya.

 
Perhatikan alangkah cantiknya desain lift ini. Dindingnya dilapisi dengan wood panel yang anggun dan pintunya terbuat dari kayu yang sangat cantik, sesuai dengan desain ruangan yang ditempatinya.

Jenis lift yang kedua adalah yang biasa disebut dengan traction elevator atau MRL (machine room – less). Seperti namanya, jenis lift ini tidak membutuhkan ruang mesin terpisah. Cara kerjanya adalah dengan bergerak naik dan turun pada track yang tersedia. Walau demikian lift rumah jenis ini masih membutuhkan ruang cukup lebar di bagian atas lift untuk meletakkan mesin penggeraknya.

 

Lift rumah jenis pneumatic elevator adalah jenis ke-3 yang merupakan penemuan terbaru saat ini. Terbuat dari tabung polycarbonate raksasa dengan tabung dalam yang terpisah dari tabung luar. Tabung dengan diameter 37 inchi ini dapat dipasang tanpa harus membangun ruang mesin terpisah, sehingga merupakan pilihan tepat jika rumah anda tidak memiliki sisa space terlalu banyak dan anda tidak menginginkan renovasi besar-besaran untuk menggali kolong, dan sebagainya

 

Pertanyaan penting berikutnya : berapa harga sebuah lift rumah?Well, pertanyaan tersebut sedikit sulit untuk dijawab. Seperti anda tahu,  ada berbagai jenis lift rumah dan biaya yang dibutuhkan tentu akan berbeda antara memasang lift pada rumah yang baru akan dibangun dan rumah yang sudah jadi. Secara kasar harga sebuah lift rumah berkisar antara USD 15.000 sampai USD 25.000, belum termasuk biaya bongkar kolong, renovasi, membangun ruang mesin, dan lainnya.

 
Harga juga dipengaruhi dari berapa banyak lantai rumah anda dan juga pilihan lift yang anda inginkan. Anda dapat memilih lift rumah mungil dan minimalis seperti foto di atas, atau …
 

Anda dapat juga memasang lift rumah mewah, dengan wood panel cantik, lantai marmer mewah, dihiasi dengan mosaik, cermin, pegangan bersapu emas, dan – jangan lupa, musik background yang merdu mendayu.Tambahan fasilitas penting lainnya adalah : telepon. Tentunya kita tidak selalu membawa-bawa handphone saat sedang di rumah, sehingga tambahan telepon di lift akan memudahkan kita jika ada keperluan darurat dan penting.

Jumlah biaya secara keseluruhan untuk menginstal sebuah lift rumah pribadi dapat dengan mudah mencapai angka USD 100.000, terutama jika anda harus merenovasi rumah dan juga memilih lift dengan berbagai kemewahan sebagai optionnya.

 
Demi kenyamanan di hari tua bukan merupakan satu-satunya alasan memiliki lift rumah. Salah satu rumah customer kami memiliki garasi di satu sisi, dan terdapat jurang yang memisahkannya dengan rumah utama. Lift rumah dipasang di belakang garasi dan tersambung dengan jembatan melintasi jurang tersebut. Dapatkah anda bayangkan apa jadinya jika anda harus membawa setumpuk barang belanjaan dari garasi menuju ke rumah utama tanpa lift?
 
Artikel disarikan dari http://www.houzz.com/ideabooks/2021074/list/home-elevators-a-rising-trend

Artikel terkait

lihat lebih banyak
Image Cibeslift
  -  03/07/2023
5 Perbedaan Lift Rumah dengan Lift Konvensional
Sesuai namanya, Lift Rumah adalah sebuah lift yang diperuntukkan untuk dipasang di rumah. Banyak faktor yang mempengaruhi lift konvensional—yang umumnya dipasang di ruang publik—tidak disarankan untuk dipasang di rumah.
Image Cibeslift
  -  19/08/2022
Supplier Terpecaya Lift Rumah Cibes
Kami peduli dengan setiap detail kecil dari lift kami. Kami selalu ingin memberikan produk terbaik untuk pelanggan kami. Itu sebabnya kami sangat pilih-pilih dengan siapa kami bekerja. Kami memilih untuk berkolaborasi hanya dengan pemain terbesar di industri ini.
Image Cibeslift
  -  15/05/2022
Pastikan Hal-Hal Berikut agar Tidak Menyesal Setelah Membeli Lift Rumah
Terdapat banyak hal yang harus dipikirkan oleh pemilik rumah sebelum mereka membeli lift rumah. Lift rumah bukanlah hal yang murah, jadi ini juga merupakan investasi bagi pemilik rumah. Membeli lift merupakan investasi seumur hidup. Anda tidak membelinya hanya untuk 2 sampai 3 tahun. Anda membelinya selama beberapa generasi sebelum dan sesudah Anda.
Image Cibeslift
  -  24/12/2021
Teknologi Lift Screw-Drive yang Tidak Dapat Jatuh
Apa benar teknologi lift screw-drive itu terbukti aman? Benarkah lift screw-drive tidak dapat jatuh? Kok bisa? Begini penjelasannya!

Instalasi terkait

lihat lebih banyak
Cibeslift
Cibes A5000

Lift Outdoor di Prancis

  • 3 stop, 4 dinding kaca
  • Luar ruangan
  • RAL 9016
Cibeslift
Cibes Air Metal

Silent Lift in Library

  • 3 stop, 2 dinding kaca
  • Sudut ruangan
  • Memperbarui
Cibeslift
Voyager Elegance

Cibes Voyager Elegance Jakarta

  • 2 stop, 4 sisi dinding kaca
  • Lainnya
  • Tag RFID
Cibeslift
Voyager Galaxy

Lift Rumah 5 Lantai

  • 5 stop, 4 permukaan kaca
  • Ruang kosong di tengah tangga
  • Memperbarui